SOP (Standar Operasional Prosedur) Sekolah Dasar Islam Terpadu


Sahabat Menarasiger.com yang kami banggakan, artikel ini khusus kami tujukan untuk para mujahid pendidikan yang akan meningkatkan kuwalitas lembaga pendidikannya. Terutama sekolah-sekolah IT (Islam Terpadu), mengingat minat masyarakat untuk menyekolahkan buah hatinya ke sekolah IT semakin hari semakin meningkat, hal itu di tandai dengan banyaknya sekolah-sekolah baru Islam terpadu yang baru berdiri di pelosok-pelosok negri. 

Dalam sekolah ada peraturan yang tersirat dan ada juga peraturan yang tersurat, peraturan yang tersurat biasanya dalam bentuk buku khusus peraturan-peraturan sekolah  yang harus diataati oleh semua murid, jika murid melakukan pelanggaran maka dalam peraturan sudah tercantum sanksi apa yang akan di terima, buku peraturan-peraturan tersebut di sosialisasikan ke seluruh murid pada awal mereka di terima disekolah. 



Buku peraturan sekolah di tanda tangani kepala sekolah dan akan direvisi atau dievaluasi setiap tahun, hal-hal yang kurang akan ditambah dan hal-hal yang tidak relevan akan dihapus dari peraturan sekolah dengan demikian tidak akan terjadi komunikasi yang salah antara sekolah dan wali murid. 

Selain peraturan-peraturan yang termuat di buku tata-tertib sekolah, di sekolah juga ada SOP (Standar Operasional Prosedur), seperti SOP masuk kelas, SOP keluar Kelas, SOP berwudhu’ SOP di kamar mandi/toilet, SOP-SOP tersebut berguna untuk mengingatkan sekaligus menjadi kesepakatan bersama antara sekolah dan murid dalam melakukan kegiatan di suatu tempat. 
Di cetak dengan layout menarik dan point-point yang jelas, seperti contoh poin-poin berikut ini :

A. SOP Masuk Kelas
   1. Ketika bel berbunyi semua siswa berbaris rapi didepan kelas.
   2. Masuk kelas berjabatan tangan dengan guru.
   3. Infak seikhlasnya dikotak yang telah disediakan. 
   4. Berdoa sebelum pelajaran dimulai dipimpin oleh ketua kelas.
   5. Memberi salam kepada guru.
   6. Tidak membuat gaduh kelas, kecuali ada hubungannya dengan pelajaran.
   7. Berkonsentrasi terhadap pelajaran yang diberikan guru.
   8. Sopan santun terhadap guru dan teman sekelas.
   9. Patuh dan bersungguh-sungguh ketika mengerjakan tugas dari guru.
   10.Siswa tidak boleh meninggalkan kelas tanpa izin dari guru.
   11.Siswa tidak boleh makan ketika pelajaran berlangsung.

B. SOP Keluar Kelas
   1. Kelauar dengan tertib
   2. Masukan alat tulis ke dalam tas masing-masing
   3. Masukan tas kedalam laci 
   4. Jangan tinggalkan barang berharga di dalam kelas
   5. Keluar kelas setelah guru memberikan salam penutup dan meninggalkan kelas 

C. SOP di Kamar Kecil/Toilet
   1. Berdo'a sebelum masuk toilet
   2. Masuk dengan diawali kaki kiri terlebih dahulu
   3. Gunakan air secukupnya (Jangan boros menggunakan air)
   4. Tidak Mengobrol/Berbicara dalam toilet
   5. Buang air kecil dengan posisi duduk
   6. Tutup kran air dengan baik sebelum
   7. Tinggalkan toilet dalam keadaan bersih dan telah disiram

D. SOP Berwudhu’
   1. Berdo'a sebelum berwudhu'
   2. Singsingkan baju baju di atas siku-siku
   3. Singsingkan celana sampai ke lutut
   4. Mulailah dengan anggota bagian kanan
   5. Gunakan air secukupnya (jangan boros menggunakan air)
   6. Tutup dengan baik kran air setelah selesai berwudhu'

Demikianlah contoh-contoh SOP (Standar Operasional Prosedur) abaikan contoh-contoh diatas jika sekolah anda telah melakukannya dengan baik, semoga Allah Swt mempermudah dan meridhoi langkah kita untuk membangun generasi robbani. Aamiin ya robbal ‘alamiin.



0 Response to "SOP (Standar Operasional Prosedur) Sekolah Dasar Islam Terpadu"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel